Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kunci Jawaban "Konservasi Elang di Halimun Salak"

 

Indonesia memiliki keragaman flora dan fauna yang ssangat banyak jumlah dan jenisnya. Flora merupakan tanaman, dan faunan merupakan binatang. Dari semua jenis flora dan fauna tersebut ada beberapa spesies yang dilindungi karena hampir punah, misalnya Elang. Elang juga memiliki beberapa jenis yang dilindungi contohnya elang brontok, elang flores, elang jawa, dan masih banyak lagi jenisnya. Untuk menjaga kelestarian elang ini diperlukan tempat khusus atau yang biasa disebut tempat konservasi untuk menjaga dan mengembang biakkannya. Indonesia juga memiliki tempat untuk konservasi elang jawa, mari kita cari tahu diamaa. 


Konservasi Elang di Halimun Salak

Burung elang jawa (Nisaetus bartelsi) merupakan acuan lukisan Burung Garuda. Namun, kini jenis burung itu nyaris punah. Penyebab utama berkurangnya populasi burung elang jawa adalah kerusakan habitat tempat hidupnya. Kerusakan tersebut disebabkan karena adanya bencana alam maupun alih fungsi hutan menjadi ladang atau perkebunan. Ada pula perilaku manusia yang menyebabkan populasi burung ini semakin menyusut tajam yaitu perburuan. Burung elang hasil perburuan diperjualbelikan dan dijadikan koleksi pribadi.

Oleh karena itu, Indonesia berupaya melakukan usaha pelestarian. Salah satunya di Taman Nasional Gunung Salak. Namun, usaha itu juga tidak mudah dilakukan. Penyebabnya yaitu minimnya perhatian dan dukungan pembiayaan. Untuk penandaan burung, misalnya Indonesia masih memakai metode lama yaitu dengan memasang semacam bendera kuning di sayap. Sebagai bandingan di Thailand pemantauan burung sudah berbasis satelit. Sebaliknya, dalam hal pengamatan burung Indonesia masih mengandalkan pengamatan mata.

Sumber: http://green.kompasiana.com/penghijauan/2012/10/31/konservasi-elang-di-halimun-salak-504938.html

 

Kamu telah membaca bacaan “Konservasi Elang di Halimun Salak”. Adakah kata-kata sukar yang belum kamu ketahui artinya? Jika ada, tuliskan dalam tabel berikut. Kemudian, carilah arti kata-kata tersebut. Dengan bantuan Kamus Besar Bahasa Indonesia atau bertanyalah kepada orang-orang yangkamu anggap mengetahui.

 

No

Kata Sukar

Artinya

1

Konservasi

Pemeliharaan dan perlindungan sesuatu secara teratur untuk mencegah kerusakan dan kemusnahan dengan jalan mengawetkan; pengawetan; pelestarian

2

Habitat

Tempat suatu makhluk hidup tinggal dan berkembang biak

3

Populasi

Kumpulan individu sejenis yang berada pada wilayah tertentu dan pada waktu yang tertentu pula.

4

Koleksi

Kumpulan benda/barang yang sering berkaitan dengan minat atau hobi

5

Satelit

Benda yang mengorbit benda lain dengan periode revolusi dan rotasi tertentu. Ada dua jenis satelit, yaitu satelit alam dan satelit buatan

6

Metode

Cara kerja yang bersistem untuk memudahkan pelaksanaan suatu kegiatan untuk mencapai tujuan yang sudah ditentukan

 

Dari bacaan “Konservasi Elang di Halimun Salak”, kamu mengetahui beberapa dampak kegiatan manusia terhadap populasi burung elang jawa. Apa sajakah itu? Lengkapilah peta pikiran berikut.


 



Apa yang dapat kamu lakukan untuk ikut melestarikan burung elang jawa? Diskusikan bersama teman-temanmu (4-5 orang tiap kelompok). Tuliskan hasilnya dalam tabel berikut.

No

Usahaku untuk Ikut Melestarikan Elang Jawa

1

Menyadarkan masyarakat untuk tidak berburu elang jawa

2

Menjaga kelestarian hutan

3

Tidak memburu elang Jawa

4

Membantu pemerintah dalam usaha pelestarian Elang Jawa

5

Tidak memelihara Elang Jawa sebagai koleksi pribadi

 

Ayo Berlatih

Salah satu kewajiban manusia adalah menjaga lingkungan alam. Salah satunya melalui konservasi lingkungan alam. Amatilah bentuk-bentuk konservasi yang ada di daerah tempat tinggalmu!

Carilah jawaban pertanyaan tersebut dengan bertanya kepada narasumber di sekitarmu. Kamu dapat bertanya kepada orang tuamu, apak/ bu guru, atau orang-orang lain di sekitarmu.

Buatlah laporan hasil wawancaramu seperti contoh dalam kotak berikut.

LAPORAN HASIL WAWANCARA

Nama

: Sanusi

Pertanyaan yang diajukan

: Apa saja bentuk-bentuk konservasi di daerah ini?

Hasil Wawancara

:

 

 

No

Nama Narasumber

Jawaban

 

1

Budi

Cagar Alam

2

Rani

Suaka Margasatwa

3

Yudi

Taman Nasional

4

Edo

Taman Safari

5

Fani

Taman Wisata Alam

 

Kesimpulan: habitat pada suatu wilayah dapat dikelola dan dijaga untuk melestarikan makhluk hidup yang tinggal didalamnya


Burung yang banyak jumlah dan jenisnya saja dapat punah lho, itu karena adanya perburuan liar, pembalakan hutan, bahkan perdagangan satw langka. Hewan-hewan yang dijadikan target buruan biasanya untuk dijual kepada kolektor-kolektor atau diambil manfaatnya untuk obat. Kalian harus ikut menjaga kelangsungan hidup hewan dan tumbuhan yang ada dilingkungan sekitar ya, karena kita tidak akan pernah tahu kapan hewan dan tumbuhan tersebut akan berkurang jumlahnya bahkan bisa jadi mengalami kepunahan.

Semoga bermanfaat ya..





Posting Komentar untuk "Kunci Jawaban "Konservasi Elang di Halimun Salak" "